Pohon dan Cahaya

Tak tersadar, pohon samping rumah, memberikan hikmah tersendiri. Pohon yang terhalang sinar matahari karena tertutup bangunan rumahku, dahulu yang bentuk pohon tersebut lurus, sekarang bentuknya condong sepertinya mencari cahaya pagi. Bentuknya memang tak lurus, karena sudah tidak mungkin lagi terkena sinar matahari pagi.

Saudaraku, ada pelajaran yang bisa diambil dari pohon tersebut. Dia rela berubah, berusaha dengan keras, perlahan-lahan dalam proses untuk mencari cahaya. Cahaya yang dibutuhkannya, cahaya matahari. Seperti itulah seharusnya kita, mencari cahaya, cahaya Alloh. Tidak perlu menunggu cahaya Alloh SWT, tapi kita yang harus mencarinya!! berubahlah tanpa menuggu cahaya, namun mencari cahaya.

Comments